PROGRAM PASCASARJANA UNIVERSITAS LABUHANBATU MENGADAKAN MOA DAN IA DENGAN PASCASARJANA UNRIKA BATAM 2024

Pada hari Kamis, 07 November 2024 Program Pascasarjana Universitas Labuhanbatu dalam hal ini langsung dilaksanakan oleh Direktur Program Pascasarjana Bapak Dr. Zainal Abidin Pakpahan, S.H., M.H., dengan Direktur Pascasarjana UNRIKA Ibu Dr. Ervin Nora Susanti, S.Pi, M.Si untuk mengadakan MoA dan IA dengan Pascasarjana kampus UNRIKA Batam yang diselenggarakan digedung Program Pascasarjana Universitas Labuhanbatu.
Pelaksanaan Kerjasama ini sebagai Bukti nyata dalam mengaplikasikan Tridharma Perguruan Tinggi antar Universitas yang kemudian memiliki Nilai Output sebagai Implementasi dalam kerjasama ini seperti Pertukaran Dosen Tenaga Pengajar (Visiting Lecturer) dan Pertukaran Pembicara dalam konferensi, Seminar, dan Studium General serta Kerjasama Pembuatan Jurnal Dosen dan Mahasiswa Program Studi Hukum Program Magister, Program Studi Ilmu Manajemen dan Program Studi Manajemen Pendidikan Program Magister sebagai Wujud Kampus Merdeka Merdeka Belajar. (qR)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *